GuidePedia

0


PESAWAT tempur Israel dilaporkan telah menyerang dua markas Ezzedeen Al-Qassam, sayap bersenjata kelompok perlawanan Hamas Palestina, di Jalur Gaza pada Ahad (19/1/2014), namun tidak ada korban cedera yang dilaporkan.

Markas pertama yang diserang terletak di timur Khan Younis, selatan Jalur Gaza, dan yang kedua adalah di jantung wilayah itu. Kantor berita Anadolumencatat bahwa kedua situs tersebut merupakan kamp pelatihan Hamas.

Sebuah pernyataan dari tentara Israel mengatakan bahwa serangan ini datang sebagai pembalasan atas serangan roket yang ditembak dari wilayah Palestina ke wilayah Israel pada Sabtu (18/1/2014) malam.

Namun, tidak ada kelompok pejuang Palestina yang mengaku bertanggung jawab atas dugaan penembakan roket ke wilayah Israel. [sm/islampos/wb/an]

Post a Comment

Terimkasih anda telah Mendukung Keadilan dan Kebenaran

detik59.com hadir karena Jujur itu Wajib dan Bohong itu Dosa! Berjuang untuk keadilan dan kebenaran itu Wajib, Meninggalkan medan perang melawan tirani kebohongan adalah Haram!!!

Salam Sukses
ayi.okey@gmail.com CEO www.pesantrenbisnis.com

 
Top