GuidePedia

Sabtu dan Ahad 28-29 September 2024 ini adalah hari istimewa bagi warga Cinangka Anyer Banten, karena Vokasi Rumah Zakat dan LPK Mandiri Mulia Anyer telah sukses menyelenggarakan Pelatihan Kompetensi Gratis ke 5 dan ke 6 Bidang Tata Boga dan Tata Busana plus kewirausahaan Sejak tanggal 19 Agutus 2024 untuk Para Mustahik di sekitar Cinangka Anyer Banten.

Dalam Pelatihan ke 5 dan 6 para peserta pelatihan ini sudah ada yang mampu mempersembahkan produk produk Tata Boga dan Tata Rias yang cukup Istimewa. Dalam tata Boga, telah diluncurkan produk olahan minuman dan produk cemilan oleh oleh khas banten untuk dipasarkan di Sekitar Wisata Pantai Anyer Carita dan sekitarnya.
Contoh Produk Olahan para peserta Pelatihan ini diserehkan Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Wanita Mandiri Indonesia (APWMI) ibu Hj Nurhayati kepada Cecep Lubis Hidayatullah sebagai Empowerment Division Head Rumah Zakat yang hadir pada sabtu 28 September 20024 di LPK Mandiri Mulia Anyer.

Menurut Nurhayati, produk produk hasil karya para peserta pelatihan Rumah Vokasi Rumah Zakat ini akan di dapasarkan secara online dan offline di Gallery UMKM Rumah Zakat yang akan segera di bangun.
"In Syaa Alloh Lab Tata Boga dan Lab Tata Rias Rumah Zakat sudah selesai di buat dan akan di launching pada tangal 27 Oktober 2024 sekaligus peletakan batu pertama Pembangunan gedung Galery UMKM".   

Dalam kunjungannya, Cecep Lubis Hidayatullah berserta Rombongan Rumah Zakat meninjau Lab Tata boga dan Lab Tata Rias yang telah selesai dibangun di LPK Mandiri Mulia Anyer. dalam kesempatan itu juga Cecep menyapa para peserta pelatihan yang sedang ikut worshop kewirausahaan di kelas. 

"Kami sangat bahagia karena hari ini bisa menyaksikan langsung kegiatan para peserta pelatihan dan bisa meninjau Lab Tata Boga dan Lab Tata Rias serta bisa menikmati hasil produk olahan para peserta tarining. Kami berharap sukses ini, bisa dilakukan juga di wilayah lain, khususnya di Bandung untuk para Aamilin dan Keluarga besarnya." tutur cecep bersemangat

Program training kompetensi ini disponsori oleh Divisi Rumah Vokasi Rumah Zakat, diselenggarakan oleh LPK Mandiri Mulia dari 
Asosiasi Pengusaha Wanita Mandiri Indonesia (APWMI). Training ini diikuti oleh 100 peserta dari kalangan Ibu Rumah Tangga dan Pelaku UMKM. Acara ini dilaksanakan di Gedung Cyber Komplek Pondok PesantrenPengusaha.com Cikondang Bulakan Kec Cinangka Anyer Kab Serang Banten.
 
Top