GuidePedia

0

Fakta Saat ini, betapa berat dampak ekonomi dari wabah Covid-19, sangat terasa semakin mengkhawatirkan dan memilukan bagi masyarakat prasejahtera. Sangat diperlukan kerjasama dan sinergi oleh semua pihak untuk mengurangi derita tersebut. Salah satu langkah nyata mulia adalah yang dilakukan oleh ZIS Indosat yang berkolaborasi dengan Istana Mulia Peduli

ZIS Indosat bersama Istana Mulia Peduli Menyalurkan paket sembako kepada 100 Guru ngaji, Yatim dan Dhuafa yang terdampak Covid-19 di sekitar desa Bantarwaru, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang Banten. Bantuan dilaksanakan Aula Lobi Yayasan Istana Yatim Indonesia Kp Cikondang, Bulakan Cinangka Kab Serang, pada hari Sabtu 16 April 2022. Acara ini dihadiri oleh 5 kepala dusun, yaitu Dusun Karees, Cikondang, Cemen, Kepuh, dan Nangkabeurit.


Hal ini juga merupakan realisasi dari Misi Misi ZIS Indosat yang ingin Membantu orang miskin untuk mendapatkan pendidikan dan layanan kesehatan yang layak, serta pemberdayaan ekonomi keluarga. Serta Mengoptimalkan ZIS dalam memberdayakan masyarakat miskin untuk memiliki kualitas hidup yang lebih baik. Dan Menyediakan pelayanan sosial untuk membantu mengentaskan kemiskinan. Karenanya sangat tepat berkolaborasi dengan berbagai pihak yang amanah dan professional seperti Istana Mulia Peduli yang sudah menjadi Posko dan dapur Umum sejak tahun 2018 untuk Korban Tusnami dan kini Covid 19.


Misi dan Program ZIS Indosat Ini sangat sejalan dengan ajaran Islam yang merupakan agama yang Indah dengan kedamaian dan kepedulian yang disampaikan didalamnya. Terlebih jika berbicara mengenai anak yatim, ada banyak ayat dan hadits Nabi yang menjelaskan tentang keutamaan berbagi dan peduli, khususnya memberikan santunan dan mencintai anak yatim. 

Semoga ZIS Indosat dan Istana Mulia Peduli selalu mendapat cinta, berkah dan pertolongan Alloh SWT.

Post a Comment

Terimkasih anda telah Mendukung Keadilan dan Kebenaran

detik59.com hadir karena Jujur itu Wajib dan Bohong itu Dosa! Berjuang untuk keadilan dan kebenaran itu Wajib, Meninggalkan medan perang melawan tirani kebohongan adalah Haram!!!

Salam Sukses
ayi.okey@gmail.com CEO www.pesantrenbisnis.com

 
Top